Pegang Gambar Pokemon, Anak-Anak Suriah Minta Diselamatkan

Akalmu

Demam game Pokemon Go yang menyita dunia, dimanfaatkan anak-anak Suriah yang membutuhkan pertolongan, karena negara mereka masih dilanda perang. Mereka memegang gambar karakter Pokemon, dengan harapan bisa mengetuk hati masyarakat di seluruh dunia.

Foto-foto yang diunggah The Revolutionary Forces of Syria (RFS), memperlihatkan bagaimana anak-anak Suriah juga ingin diselamatkan dunia, seperti yang ditunjukkan Trainer berburu Pokemon hingga ke berbagai lokasi.

Mereka menambahkan kata memilukan seperti, “Ada banyak #Pokemon di #Suriah, ayo selamatkan aku!!!.”

Di bawah gambar karakter Pokemon, mereka menambahkan nama anak dan lokasinya. Mereka berharap foto anak Suriah memegang gambar Pokemon bisa membuat dunia tergerak menyelamatkan mereka yang masih terjebak perang, terutama anak-anak.

(Sumber: Metro.co.uk)

Also Read

Tags